Terungkap Pertarungan Ular dan Buaya 60 Juta Tahun Lalu

Ilustrasi pertarungan buaya dan ular kuno.
bilogisma - Peneliti menemukan fosil buaya kuno sepanjang 5 meter, yang sedang bertarung dengan ular sepanjang 18 meter di hutan hujan tertua yang dikenal dunia. Ini merupakan penemuan yang luar biasa, bagaimana mereka beradaptasi.

Spesies ular yang sama dengan Titanoboa ini, hidup sekitar 60 juta tahun lalu, sedang bertarung dengan buaya yang  masih menjadi keluarga dyrosaurids, yang sekarang diberi nama spesies Anthracosuchus balrogus.


Untuk menemukan kedua fosil ini, peneliti harus kerja ekstra keras. Fosil ini digali di lapisan batuan, tepatnya di tambang batu bara di Kolumbia utara. Demikian juga untuk spesies buaya, yang membuka keragaman jenis buaya tropis. Hal ini juga mengungkapkan, bagaimana buaya dapat beradaptasi dengan lingkungan tropis.

"Semua orang berpikir, jika buaya merupakan fosil hidup yang tidak berubah sejak 250 juta tahun terakhir. Tapi fosil ini menceritakan hal yang berbeda, ucap Hastings, seorang peneliti di Universitas Martin Luther.

Diperkirakan, mereka berasal dari daratan Afrika, yang berenang melintasi Samudera Atlantik ke Amerika Selatan, sekitar 75 juta tahun yang lalu. Dan entah baaimana, mereka bisa bertahan dari kepunahan yang menyapu dinosaurus.

Ular Titanoboa sendiri merupakan predator yang siap memangsa apapun juga, yang bisa masuk ke dalam mulutnya.


Sumber