8 Bulan Membeku, Cumi-cumi Seberat 350 Kg Kembali Dibangkitkan

bilogisma - Berbicara mahluk paling besar di lautan, pikiran kita pasti tertuju kepada paus, yang merupakan hewan paling besar yang kita kenal di Bumi. Tetapi jika cuma paus yang memiliki tubuh besar, maka itu salah.

Salah satu nelayan bernama Ross Sea, berhasil menangkap cumi-cumi raksasa di laut Antartika sekitar awal tahun 2014. Cumi-cumi tersebut mempunyai panjang sama dengan mobil minibus, dan berat sekitar 350 kilogram.

Dan yang paling mengejutkan, cumi-cumi tersebut berjenis kelamin betina, dan ia membawa telur di dalam perutnya. Untuk kepentingan penelitian, cumi-cumi tersebut ia bekukan untuk waktu yang tidak ditetukan, kemudian di simpan di laboratorium Te Papa di Wellington.

Cumi-cumi yang telah membeku tersebut, akhirnya kembali "dihidupkan" kembali untuk sebuah penelitian. "Sejauh ini ini adalah spesimen yang sempurna yang pernah saya lihat," ucap Kat Bolstad, ahli cumi-cumi di Universitas Auckland.

Autopsi terhadap spesimen ini pun dilakukan, dan disiarkan secara langsung di internet dan disaksikan sekitar 142.000 orang dari 180 negara. Sehingga siapapun dapat melihat bagian-bagian dalam dari struktur cumi-cumi tersebut.

Peneliti berharap bisa melihat peran cumi-cumi tersebut di lautan, dan di mata rantai makanan. Serta melihat genetik dari cumi-cumi tersebut, sehingga bisa diketahui penyebab ukurannya bisa membesar melebihi ukuran normalnya. (Mail Online)