Peta perkembangan kabel laut. |
bilogisma - Kita setiap harinya sering melihat kabel-kabel bergelantungan, dan saling berhubungan satu dengan yang lainnya. Tetapi, apakah pernah terlintas di pikiran kita, jika kabel-kabel yang ada di dunia ini bukan hanya ada di daratan saja, tetapi ada juga di lautan?
Ya, terkubur di dasar laut, kabel-kabel ini kerap terhubung dan membentuk jaringan antar negara, dan telah menjadi bagian dari kehidupan modern saat ini. Seperti kabel internet, yang telah terhubung sejak kurang lebih 25 tahun yang lalu.
Untuk melihat bagaimana kabel-kabel itu terhubung, sebuah perusahaan yang berbasis di London membuat sebuah peta interaktif kabel bawah laut, yang bersumber dari Washington's TeleGeography.
Kabel-kabel ini terhubung dari berbagai negara, yang diawali oleh kabel penghubung antara Inggris-Pancis di tahun 1989, sejauh 155 kilometer. Dan diakhiri oleh kabel optik rusia yang bernama Trans Arctric Cable System, yang akan diluncurkan tahun 2016 sepanjang 14.903 kilometer.
Sejauh ini, ada kurang lebih 8.949.994 kilometer kabel bawah laut, yang menghubungkan berbagai negara.
Awalnya, kabel-kabel ini digunakan untuk mengirimkan telegram, lalu kemudian digunakan untuk menghubungkan panggilan telepon, dan saat ini lebih luas lagi, untuk mengirimkan data internet dengan real time dan cepat.
Sedangkan untuk "menanam" kabel-kabel ini di dasar lautan, biasanya operator atau negara menggunakan kapal kargo, yang bisa membawa ribuan kilometer kabel dalam satu kali perjalanan.
Berikut peta interaktif kabel bawah laut dunia, sumber: Mail Online