Migrasi burung. sumber |
Terletak di sebelah barat daratan tinggi Golan, Gallilee merupakan bagian dari lembah terumbu karang yang membentang dari Suriah ke Mozambik di Afrika. Jalur ini merupakan rute yang setiap tahunnya dilewati ratusan juta burung.
Di sini burung-burung akan beristirahat sebelum melanjutkan perjalanannya, mereka terbang dari Asia ke Eropa dan Afrika, dan terus berulang setiap tahunnya.
Pada akhir musim gugur, merupakan waktu yang tepat untuk melihat burung-burung dari berbagai spesies berada di sini. Bahkan saat musin dingin tiba, sebagian lagi bersarang dan bertelur di sini. Setiap tahunnya ada lebih dari 400.000 wisatawan mengunjungi tempat ini, dan 50.000 pengamat burung dari seluruh dunia.
Wisatawan biasanya diajak untuk berkeliling di sekitar teluk, dan memberi makan burung-burung yang terbang di sekitar kapal. Tidak tampak ketakutan dari burung saat berinteraksi dengan manusia, bahkan mereka tidak segan-segan untuk mengambil makanan dari tangan.
Untuk melihat videonya, silahkan klik tautan berikut: CNN